Iklan
India, Vikram, dan Peradaban Tinggi
Kesuksesan mendaratkan wahana antariksa Vikram di kutub selatan Bulan pantas dibanggakan tidak saja oleh India, tetapi juga oleh bangsa-bangsa lain.
Vikram merupakan wahana pendarat dalam misi Chandrayaan-3 yang diluncurkan dari Bandar Antariksa Satish Dawan, Sriharikota, 14 Juli lalu. Wahana ini mendarat di Bulan pada Rabu (23/8/2023).
Sukacita pun merebak di India. Hal itu dirayakan tidak saja oleh Perdana Menteri Narendra Modi yang tengah mengikuti KTT BRICS di Afrika Selatan, tetapi juga oleh segenap rakyat India. Mereka berkerumun tidak jauh dari televisi di kantor, toko, restoran, dan rumah masing-masing. Ribuan warga lain berdiri di tepi sungai, di kuil, dan rumah ibadah untuk mendoakan keberhasilan misi itu. (Kompas, 24/8/2023)