logo Kompas.id
β€Ί
Opiniβ€ΊWNA dan Masalah Keamanan Dalam...
Iklan

WNA dan Masalah Keamanan Dalam Negeri

Aparat juga sedini mungkin harus mendeteksi apa yang sebenarnya terjadi. Kehadiran dan kehebohan mereka muncul tak lama setelah perang Rusia-Ukraina.

Oleh
Redaksi
Β· 1 menit baca
Area sawah bersisian dengan bangunan-bangunan akomodasi wisata di Junjungan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali, Senin (10/5/2023).
JOHANES GALUH BIMANTARA

Area sawah bersisian dengan bangunan-bangunan akomodasi wisata di Junjungan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali, Senin (10/5/2023).

Warga negara asing yang bekerja secara ilegal di Bali makin terlihat nyata dan banyak berulah. Kita perlu memastikan keamanan dalam negeri dan juga manfaat bagi warga Bali.Tim Investigasi Harian Kompas mendapati sejumlah warga negara asing bekerja secara ilegal di Bali. Mereka bekerja dengan leluasa di pusat-pusat kawasan wisata meski tak memiliki dokumen keimigrasian yang semestinya. Pada umumnya, WNA yang bekerja secara ilegal di Bali mencari klien melalui media sosial. Pekerjaan mereka beragam, mulai dari fotografer, model, hingga membuka usaha rental kendaraan bermotor (Kompas, 25/5/2023).

Kabar tersiar bahwa ada kampung eksklusif bagi warga negara Rusia di Ubud, Gianyar, Bali. Kompas datang ke lokasi dan menginap di sana untuk membuktikan ada tidaknya eksklusivitas tersebut. Profesi warga negara asing di Parq, nama tempat tersebut, antara lain wirausaha, pekerja kreatif, dan pelaku perdagangan kripto. Kesibukan mereka banyak dilakukan di depan layar komputer jinjing setiap harinya.

Editor:
ANDREAS YOGA PRASETYO
Bagikan