logo Kompas.id
OpiniApakah Mungkin Suatu Saat Aset...
Iklan

Industri Digital

Apakah Mungkin Suatu Saat Aset Kripto Bernilai Nol?

Sejak awal, instrumen investasi ini memiliki risiko yang sangat tinggi. Tidak ada regulasi yang melindungi investor. Bursa bisa muncul tetapi dalam waktu dekat bisa saja tumbang.

Oleh
ANDREAS MARYOTO
· 1 menit baca
Andreas Maryoto
KOMPAS/ILHAM KHOIRI

Andreas Maryoto

Tidak ada perbincangan yang panas di antara investor aset kripto tentang kemungkinan pasar kripto yang ambruk dan kemudian nilainya menjadi nol. Semua menjadi tak berharga. Bursa bangkrut dan ekosistem aset kripto tumbang dan berhenti beroperasi. Diskusi seperti ini yang kini bermunculan setelah berbagai kejadian yang menimpa industri aset kripto belakangan ini.

Awal diskusi soal ini sudah ada sejak tahun lalu ketika mata uang kripto melonjak dan kemudian anjlok tajam. Di dalam situs-situs perbincangan, pertanyaan tentang hal ini mengemuka. Pencarian di mesin pencari Google tentang hal ini juga mudah sekali ditemukan.

Editor:
SARIE FEBRIANE
Bagikan
Terjadi galat saat memproses permintaan.