Iklan
Menyokong Panti Asuhan
Dengan sokongan warga maupun berbagai pihak lainnya, kita sungguh berharap panti-panti asuhan di Indonesia dapat optimal mengasuh anak-anak negeri ini.
Lebih dari 4.800 panti asuhan di seluruh Indonesia, berdasarkan data terpadu kesejahteraan sosial tahun 2019, menampung 106.406 anak. Ini fakta yang harus dihadapi.
Sebagian besar panti asuhan itu, faktanya berjuang keras untuk bertahan dalam situasi keuangan yang terbatas. Hasil reportase “Suara Tak Terdengar” yang dipublikasikan Harian Kompas, Senin (31/10/2022)-Rabu (2/11/2022) mengonfirmasi kondisi sejumlah panti asuhan yang sedang tidak baik-baik saja.