Iklan
Sarinah, Penghormatan untuk Mbok Sainah
Dengan nama Sarinah, selain untuk memberi penghormatan kepada Mbok Sainah, pengasuhnya, Bung Karno juga ingin agar pedagang kecil dapat "dijaga, dibina, dan diasuh" dengan baik oleh pemerintah.
Pada 14 Juli 2022, saya dan Syandria, cucu pertama, menghadiri peresmian kembali pusat perbelanjaan Sarinah oleh Presiden Joko Widodo.
Peresmian pusat perbelanjaan itu membangkitkan kenangan 56 tahun lalu saat menemani Bung Karno, yang pertama kali membangun dan meresmikan gedung Sarinah pada 17 Agustus 1966. Waktu itu, penulis sudah tinggal di Bandung karena kuliah di Jurusan Teknik Mesin ITB.