logo Kompas.id
β€Ί
Opiniβ€ΊHari Senin Harga Naik, Saatnya...
Iklan

Hari Senin Harga Naik, Saatnya Membeli Lahan Virtual

Investasi properti riil mendapat tandingan properti virtual. Ingin berinvestasi? Silakan membeli karena mungkin saja hari Senin nanti harga akan naik seperti promosi seorang selebritas di sebuah acara promosi properti.

Oleh
Andreas Maryoto
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/BFBJy9cyAw8XY_jaABOWN90q0zk=/1024x1097/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F01%2F20190111IAM-Andreas-Maryoto_1547209674-e1611127967337.jpg
Kompas

Andreas Maryoto, wartawan senior Kompas.

Kehebohan jual beli lahan tidak hanya marak di dunia nyata. Tak lama setelah teknologi metaverse ramai dibahas media, kini penjualan lahan dan properti virtual juga marak. Orang banyak berebut untuk mendapatkan lahan di dunia lain itu. Mereka berharap suatu saat akan mendapatkan keuntungan dari lahan-lahan virtual tersebut.

Laporan Cointelegraph menyebutkan, lahan digital sangat diminati pasar karena orang berharap aset itu memberi keuntungan dalam jangka panjang. Kenaikan permintaan lahan virtual muncul setelah angka penjualan non-fungible token (NFT) dan metaverse minggu lalu terungkap ke publik. Data dari platform metrik industri NonFungible.com menunjukkan bahwa ada lebih dari 300 juta dollar AS dalam penjualan NFT selama seminggu terakhir. Dari total itu, hampir seperempatnya adalah untuk lahan digital di metaverse The Sandbox.

Editor:
prasetyoeko
Bagikan