Iklan
Prospek Hubungan Antaragama di Arab Saudi dan Indonesia
Ada sejumlah pelajaran penting yang bisa dipetik dari Arab Saudi bagi masyarakat Indonesia. Upaya mewujudkan relasi antaragama yang toleran akan susah terwujud jika banyak bertebaran kelompok militan-konservatif.
Di saat Indonesia sedang mengalami ujian dan tantangan serius mengenai pembangunan relasi antar dan intraumat beragama belakangan ini, Arab Saudi justru menunjukkan perkembangan menarik dan menggembirakan yang patut diapresiasi.
Ujian dan tantangan serius terkait pembangunan relasi antar dan intraumat beragama di Indonesia itu sendiri menyeruak akibat munculnya gelombang kelompok militan-konservatif agama dan elite sektarian, sejak tumbangnya Orde Baru.