Iklan
Israel Spring atau Arab Fall?
Keputusan UEA dan Bahrain membuka hubungan diplomatik dengan Israel memperkuat adagium klasik ”tidak ada teman dan musuh yang abadi, yang ada hanya kepentingan abadi”. Itulah dinamika hubungan internasional saat ini.
Revolusi Jasmin, yang dipicu bakar diri pedagang buah Tarek al-Tayeb Bouazizi pada 10 Desember 2010, telah meruntuhkan pemerintahan otoriter Presiden Zine al-Abidine Ben Ali di Tunisia. Tidak ada yang menduga hal ini akan menyulut Arab Spring.
Setelah itu, berturut-turut bertumbangan pemerintahan otoriter di Mesir (Februari 2011) dan Libya (Oktober 2011). Banyak yang berspekulasi, Arab Spring merambat ke negara-negara Arab.