logo Kompas.id
OpiniPerjuangan Kemerdekaan dan ”La...
Iklan

Perjuangan Kemerdekaan dan ”La Marseillaise”

Bisa jadi gelombang identitas agama akan tetap menerpa negeri ini selama sepuluh atau dua puluh tahun lagi.

Oleh
Jean Couteau
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/DJDIR2o05qI-97QZQZsnqOJWHms=/1024x1401/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F08%2FIlustrasi-UDAR-23-Agustus-2_1598071674.jpg

Sampai kira-kira dua minggu lalu, saya pusing mempertanyakan diri bagaimana melalui tulisan Udar Rasa ini saya dapat merayakan ulang tahun ke-75 Republik Indonesia. Tidak semudah itu. Saya orang bule. Jadi, tulisan saya hendaknya berkaitan dengan konsep universal lintas bangsa: kebebasan politik untuk kita semua.

Lalu, ”keajaiban” terjadi. Saya berteman sejak lama dengan seorang pejuang yang kini bukan hanya pelukis tersohor, tetapi yang pernah juga membuat baliho-baliho perjuangan pada tahun 1947 untuk Pemerintah RI: Srihadi Soedarsono. Kami kerap ber-Whatsapp-ria. Tahu-tahu, beberapa minggu lalu, ketika saya sedang ngutak-atik pesan di ponsel, apa yang saya lihat? Sebuah foto mirip poster.

Editor:
sariefebriane, Mohammad Hilmi Faiq
Bagikan