logo Kompas.id
β€Ί
Opiniβ€ΊManfaatkan Sensus Penduduk...
Iklan

Manfaatkan Sensus Penduduk 2020

Badan Pusat Statistik sudah memulai Sensus Penduduk 2020 untuk mendapatkan informasi terakhir mengenai situasi kependudukan Indonesia.

Oleh
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/YxfvD0QGqzTcU9cnMRenUFUFHUo=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F02%2F20200220_ENGLISH-TAJUK_B_web_1582208993.jpg
KOMPAS/HERU SRI KUMORO

Hitung mundur pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 secara online (dalam jaringan/daring) di laman http://sensus.bps.go.id ditampilkan di ruang pemantauan Kantor Pusat BPS, Jakarta, Selasa (4/2/2020). Sensus Penduduk 2020 secara daring dilaksanakan pada 15 Februari - 31 Maret 2020.

Berbeda dari sensus penduduk sebelumnya, sensus tahun ini meliputi sensus dalam jaringan (online) yang dilaksanakan pada 15 Februari-31 Maret 2020, mewawancarai penduduk orang per orang dari rumah ke rumah pada Juli 2020, dan pencacahan menggunakan sampel yang dilakukan Juli 2021.

Sensus penduduk yang dilakukan setiap 10 tahun sekali ini menghitung jumlah penduduk secara periodik. Data yang dikumpulkan akan memberikan informasi mengenai jumlah orang, jenis kelamin, usia, bahasa, kewarganegaraan, suku bangsa, pekerjaan, pendidikan, status perkawinan, hingga status kepemilikan rumah.

Editor:
Bagikan