logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊAmanda Narda Mutia Memanjat...
Iklan

Amanda Narda Mutia Memanjat Impian

Amanda Narda Mutia kian matang di PON Aceh-Sumut 2024. Dia makin siap memanjat impian tampil dan raih medali Olimpiade.

Oleh
REBIYYAH SALASAH
Β· 0 menit baca
Atlet Jawa Timur, Amanda Narda Mutia, berlomba pada cabang panjat tebing nomor <i>boulder</i> tim putri PON Aceh-Sumut 2024 di kompleks Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Kamis (19/9/2024).
KOMPAS/ADRYAN YOGA PARAMADWYA

Atlet Jawa Timur, Amanda Narda Mutia, berlomba pada cabang panjat tebing nomor boulder tim putri PON Aceh-Sumut 2024 di kompleks Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Kamis (19/9/2024).

Jika impian meraih medali di Olimpiade diibaratkan puncak dinding panjat, prestasi di PON adalah poin atau pegangan paling bawah yang mesti dilalui. Di PON Aceh-Sumut 2024, Amanda Narda Mutia telah memulai pemanjatannya dari poin paling bawah tersebut untuk mencapai puncak impian.

PON Aceh-Sumut 2024 memang bukan debut Amanda di ajang multicabang tertinggi Indonesia. PON edisi ke-21 ini juga bukan ajang tertingginya sebagai atlet panjat tebing. Sejak 2018, atlet Jawa Timur ini sudah punya pengalaman bersaing di perlombaan internasional.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan