Musim Cerah Rajiah Sallsabillah
Di PON Aceh-Sumut 2024, belum ada kejutan berarti dari pemanjat tebing putri selain aksi impresif Rajiah Sallsabillah.
Tidak seperti PON Papua 2021 yang menampilkan wajah-wajah baru di podium panjat tebing nomor speed putri, PON Aceh-Sumut 2024 masih sepi kejutan dari pemanjat muda. Walakin, hasil apik ditorehkan bintang panjat tebing Indonesia, Rajiah Sallsabillah, yang menjalani musim cerah.
Rajiah Sallsabillah mengepalkan kedua tangan sambil berteriak setelah menyentuh tombol finis, di arena panjat tebing, kompleks Stadion Harapan Bangsa, Aceh, Rabu (11/9/2024). Selepas turun dari puncak dinding panjat, Rajiah bersujud sebagai tanda syukur. Atlet asal Banten ini memenangi final perlombaan panjat tebing nomor speed perorangan putri melawan Desak Made Rita Kusuma Dewi (Bali).