logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊSang Juara Bukan Hanya yang...
Iklan

Sang Juara Bukan Hanya yang Terdepan

Atlet Bhutan, Kinzang Lhamo, memperlihatkan esensi olahraga. Dia pantang mundur meski finis terakhir pada maraton putri.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
Β· 1 menit baca
Pelari Bhutan, Kinzang Lhamo, mendekati garis finis pada nomor maraton putri Olimpiade Paris 2024 di Paris, Perancis, Minggu (11/8/2024). Lhamo menjadi pelari terakhir yang menembus garis finis.
AP PHOTO/VADIM GHIRDA

Pelari Bhutan, Kinzang Lhamo, mendekati garis finis pada nomor maraton putri Olimpiade Paris 2024 di Paris, Perancis, Minggu (11/8/2024). Lhamo menjadi pelari terakhir yang menembus garis finis.

Untuk menjadi juara di ajang Olimpiade tidak harus selalu menjadi yang tercepat, tertinggi, dan terkuat. Kekuatan hati untuk menyelesaikan persaingan dengan membawa nama negara membuat Kinzang Lhamo menjadi juara di hati orang-orang yang menontonnya, meski dia finis terakhir pada maraton putri.

Lhamo adalah salah satu dari hanya tiga atlet yang mewakili Bhutan, negara di selatan Asia. Dua rekannya adalah atlet putra yang berlomba di cabang panahan dan renang.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan