Iklan
Gregoria Rayakan Medali Perunggu Olimpiade dan Ulang Tahun
Gregoria akan merayakan raihan perunggu Olimpiade dengan ulang tahunnya. Setelah itu, dia harus siap bertanding kembali.
JAKARTA, KOMPAS βGregoria Mariska Tunjung tak punya banyak waktu untuk merayakan prestasi meraih medali perunggu dari Olimpiade Paris 2024 karena telah ditunggu turnamen BWF. Dia akan mengucap syukur atas prestasi tersebut sekaligus merayakan hari ulang tahun.
Atlet tunggal putri itu menjadi satu-satunya pebulu tangkis yang mempersembahkan medali bagi Indonesia di Paris 2024. Dia kalah dari An Se-young (Korea Selatan) pada semifinal dan menang walkover (WO) atas Carolina Marin (Spanyol), yang mengalami cedera lutut kanan, pada perebutan perunggu.