logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊYamaha Perpanjang Kontrak Rins...
Iklan

Yamaha Perpanjang Kontrak Rins hingga 2026

Alex Rins akan membela Yamaha MotoGP hingga 2026. Pengalaman Rins sangat diperlukan Yamaha untuk mengembangkan YZR-M1.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
Β· 1 menit baca
Alex Rins berpose di atas YZR-M1 dalam peluncuran tim Monster Energy Yamaha untuk MotoGP 2024 di Sepang, Malaysia, Senin (5/2/2024). Rins bersemangat mengawali persaingan MotoGP bersama tim barunya itu dan berkomitmen mengembangkan M1 menjadi motor yang kompetitif.
DOKUMENTASI MONSTER ENERGY YAMAHA

Alex Rins berpose di atas YZR-M1 dalam peluncuran tim Monster Energy Yamaha untuk MotoGP 2024 di Sepang, Malaysia, Senin (5/2/2024). Rins bersemangat mengawali persaingan MotoGP bersama tim barunya itu dan berkomitmen mengembangkan M1 menjadi motor yang kompetitif.

NORTHAMPTONSHIRE, KAMIS – Alex Rins akan terus menjadi salah satu andalan Yamaha untuk mengembangkan YZR-M1 dengan perpanjangan kontrak dua tahun hingga MotoGP 2026. Pebalap asal Spanyol itu menjadi aset krusial Yamaha karena memiliki pengalaman luas terkait motor MotoGP, memiliki etos kerja tinggi, serta mampu memberikan masukan yang presisi.

”Saya sangat senang dapat terus bekerja sama dengan Yamaha selama dua tahun lagi dan saya ingin berterima kasih kepada tim dan manajemen di Iwata atas kepercayaan mereka kepada saya,” ujar Rins yang akhir pekan ini kembali balapan setelah pulih dari operasi tangan.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan