PIALA EROPA
Di Berlin, ”Raja” Baru Eropa Dinanti
Final Piala Eropa 2024 di depan mata. Raja Baru Eropa bakal ditentukan dalam waktu 90 menit atau lebih.

Stadion Olimpiade diterangi lampu saat matahari terbenam setelah pertandingan sepak bola Bundesliga Jerman antara Hertha BSC Berlin dan RB Leipzig di Berlin, Jerman. Saat Spanyol melawan Inggris di final Piala Eropa 2024, mereka akan bermain di stadion yang dibangun oleh Nazi untuk Olimpiade 1936.
BERLIN, MINGGU — Senin (15/7/2024) dini hari WIB, Eropa punya ”raja” baru. Dua pasukan terbaik Spanyol dan Inggris bakal bertarung di final Piala Eropa 2024, layaknya singa yang haus gelar atau banteng yang terus mengamuk.
Spanyol memang seperti banteng yang mengamuk. Sejak pertandingan pembuka, mereka tak pernah kalah juga tak pernah seri. Pasukan banteng di tangan Luis de la Fuente itu sudah mencetak 13 gol dengan rata-rata 2,2 gol setiap pertandingan. Mereka ada di puncak kasta tim dengan gol terbanyak di Piala Eropa edisi kali ini, Inggris ada di peringkat ketujuh.