logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊTurki Vs Portugal, Duet Muda...
Iklan

Turki Vs Portugal, Duet Muda Menantang Raja Rekor Eropa

Laga kedua Grup F Piala Eropa Jerman 2024 antara Turki dan Portugal menjanjikan perang bintang muda dan bertalenta.

Oleh
AMBROSIUS HARTO MANUMOYOSO
Β· 1 menit baca
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo dan bek Pepe melakukan selebrasi setelah pertandingan Grup F Piala Eropa 2024 antara Portugal dan Ceko di Stadion Leipzig, Rabu (19/6/2024) dini hari WIB. Turki dan Portugal akan bertemu pada laga Grup F Piala Eropa 2024, Sabtu (22/6/2024) pukul 23.00 WIB di Stadion Signal Iduna Park, Jerman.
CHRISTOPHE SIMON

Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo dan bek Pepe melakukan selebrasi setelah pertandingan Grup F Piala Eropa 2024 antara Portugal dan Ceko di Stadion Leipzig, Rabu (19/6/2024) dini hari WIB. Turki dan Portugal akan bertemu pada laga Grup F Piala Eropa 2024, Sabtu (22/6/2024) pukul 23.00 WIB di Stadion Signal Iduna Park, Jerman.

Dua tim teratas Grup F Piala Eropa, Turki dan Portugal, akan bentrok dalam laga kedua penyisihan, Sabtu (22/6/2024) pukul 23.00 WIB, di BVB Stadion Dortmund (Signal Iduna Park), Jerman. Semua mata pendukung akan tertuju pada pertarungan duet sayap serang Turki berusia 19 tahun, Arda Guler dan Kenan Yildiz, menantang raja rekor Eropa dan penyerang utama Portugal berusia 39 tahun, Cristiano Ronaldo.

Guler-Yildiz tampil memukau dalam laga pertama penyisihan saat menang 3-1 atas Georgia di markas Borussia Dortmund itu. Gol kedua Turki di menit ke-65 oleh Guler merupakan tembakan melengkung dari luar kotak penalti. Gol yang indah membuat gemuruh fans Turki yang mayoritas imigran dan peranakan di Jerman, serta membuat pendukung Georgia terpatung.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan