logo Kompas.id
Olahraga"Perang Saudara" Slovenia Vs...
Iklan

"Perang Saudara" Slovenia Vs Serbia Berakhir Imbang di Piala Eropa

Slovenia dan Serbia imbang dalam perang saudara pecahan Yugoslavia di laga kedua penyisihan Grup C Piala Eropa 2024.

Oleh
AMBROSIUS HARTO MANUMOYOSO
· 1 menit baca
Bek Serbia, Strahinja Pavlovic (kiri), berebut bola dengan penyerang Slovenia, Benjamin Sesko, dalam laga kedua penyisihan Grup C Piala Eropa yang mempertemukan dua negara pecahan Yugoslavia, Serbia dan Slovenia, Kamis di Muenchen Football Arena (Allianz Arena), Jerman, Kamis (20/6/2024).
AFP/MIGUEL MEDINA

Bek Serbia, Strahinja Pavlovic (kiri), berebut bola dengan penyerang Slovenia, Benjamin Sesko, dalam laga kedua penyisihan Grup C Piala Eropa yang mempertemukan dua negara pecahan Yugoslavia, Serbia dan Slovenia, Kamis di Muenchen Football Arena (Allianz Arena), Jerman, Kamis (20/6/2024).

MUENCHEN, KAMIS — Slovenia-Serbia berbagi 1-1 dalam ”perang saudara” pecahan Yugoslavia di laga kedua penyisihan Grup C Piala Eropa, Kamis (20/6/2024) malam WIB, di Munich Football Arena (Allianz Arena), Jerman.

Slovenia unggul terlebih dahulu lewat gol bek kanan Zan Karnicnik (Celje) pada menit ke-69. Sebelum gol, Karnicnik memenangi perebutan bola di area penjagaannya depan kotak penalti. Selanjutnya, bola digiring sampai melewati tengah lapangan dan diumpan silang ke gelandang serang Timi Elsnik (Olimpija) yang ada di kanan dalam kotak penalti Serbia.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan