Iklan
Ramadhipa Berjaya di ARRC Motegi
Pebalap berusia 15 tahun Muhammad Kiandra Ramadhipa berjaya di ARRC seri Jepang dan mengejar pemuncak klasemen AP250.
MOTEGI, SABTU β Muhammad Kiandra Ramadhipa terus menaikkan performanya di kelas Asia Production 250 dalam Asia Road Racing Championship atau ARRC, dengan meraih kemenangan di Sirkuit Motegi, Jepang, Sabtu (8/6/2024). Pebalap berusia 15 tahun itu mengalahkan seniornya di tim Astra Honda Racing, Herjun Atna Firdaus, yang finis di posisi kedua dalam balapan pertama ARRC seri ketiga itu.