logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊRehan/Lisa Menambah Pelajaran ...
Iklan

Rehan/Lisa Menambah Pelajaran dari Pemain Top Dunia

Rehan/Lisa kalah dari Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Namun, mereka bisa tampil baik untuk terus dikembangkan.

Oleh
YULIA SAPTHIANI, REBIYYAH SALASAH
Β· 1 menit baca
Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berusaha mengembalikan kok saat melawan ganda China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong pada babak 32 besar Indonesia Terbuka 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).
KOMPAS/ PRIYOMBODO

Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berusaha mengembalikan kok saat melawan ganda China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong pada babak 32 besar Indonesia Terbuka 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).

JAKARTA, KOMPAS β€” Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Rabu (5/6/2024) pagi, riuh oleh suara penonton yang menyemangati Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. Mereka memperlihatkan penampilan apik ketika berhadapan dengan ganda campuran nomor satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, meski pada akhirnya kalah pada turnamen Indonesia Terbuka 2024.

Pertandingan tersebut berlangsung 59 menit. Zheng/Huang menang dengan skor 21-23, 21-15, 21-13 dan akan berhadapan dengan Reddy B Sumeeth/Reddy Sikki (India) yang mengalahkan Vinson Chiu/Jennie Gai (AS) 18-21, 21-16, 21-17.

Editor:
PRASETYO EKO PRIHANANTO
Bagikan