logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊTransisi Mulus Jannik Sinner
Iklan

Transisi Mulus Jannik Sinner

Sinner lolos ke semifinal Monte Carlo Masters dua kali beruntun. Djokovic kembali ke semifnal dalam sembilan tahun.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
Β· 0 menit baca
Petenis Italia, Jannik Sinner, mengembalikan bola ke petenis Denmark, Holger Rune, pada perempat final ATP Masters 1000 Monte Carlo di Monte Carlo Country Club, Jumat (12/4/2024) tengah malam WIB. Sinner menang dengan skor 6-4, 6-7 (6), 6-3.
AFP/VALERY HACHE

Petenis Italia, Jannik Sinner, mengembalikan bola ke petenis Denmark, Holger Rune, pada perempat final ATP Masters 1000 Monte Carlo di Monte Carlo Country Club, Jumat (12/4/2024) tengah malam WIB. Sinner menang dengan skor 6-4, 6-7 (6), 6-3.

MONTE CARLO, JUMAT β€” Jannik Sinner semakin nyaman bermain di lapangan tanah liat. Pada 2024, hal itu setidaknya bisa terlihat berdasarkan transisi dari lapangan keras ke tanah liat yang mengantarkannya ke semifinal turnamen tenis ATP Masters 1000 Monte Carlo.

Turnamen yang berlangsung 7-14 April di Monte Carlo Country Club ini adalah salah satu turnamen pemanasan menjelang Grand Slam Perancis Terbuka di Roland Garros, Paris, pada 26 Mei-9 Juni. Ini menjadi turnamen tanah liat pertama bagi Sinner pada tahun ini setelah sukses bersaing di lapangan keras pada Januari-Maret.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan