logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊCarlos Alcaraz Kembali ke...
Iklan

Carlos Alcaraz Kembali ke Podium Juara

Alcaraz dan Swiatek menjuarai turnamen tenis di Indian Wells. Ini menjadi gelar pertama Alcaraz sejak Wimbledon 2023.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
Β· 0 menit baca
Petenis Spanyol, Carlos Alcaraz, merayakan kemenangan atas petenis Italia, Jannik Sinner, pada semifinal ATP Masters 1000 Indian Wells, Minggu (17/3/2024) WIB, di Indian Wells, California, Amerika Serikat. Alcaraz menang atas Sinner pada laga itu.
AFP/GETTY IMAGES/MATTHEW STOCKMAN

Petenis Spanyol, Carlos Alcaraz, merayakan kemenangan atas petenis Italia, Jannik Sinner, pada semifinal ATP Masters 1000 Indian Wells, Minggu (17/3/2024) WIB, di Indian Wells, California, Amerika Serikat. Alcaraz menang atas Sinner pada laga itu.

INDIAN WELLS, MINGGU β€” Setelah tancap gas pada enam bulan pertama 2023, dengan meraih enam gelar juara dari tujuh final, termasuk Grand Slam Wimbledon, Carlos Alcaraz sering terjegal sebelum final. Baru delapan bulan setelah Wimbledon, Alcaraz kembali ke jalur juara dengan meraih trofi dari turnamen ATP Masters 1000 Indian Wells.

Alcaraz mendapatkan trofi itu setelah mengalahkan Daniil Medvedev dalam final yang berlangsung di Indian Wells Tennis Garden, California, Amerika Serikat, Minggu (17/3/2024) malam waktu setempat atau Senin pagi waktu Indonesia. Alcaraz mengulang kemenangan pada 2023, juga atas lawan yang sama dengan skor 7-6 (5), 6-1.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan