Rio Waida, Asa Terakhir Selancar Ombak ke Olimpiade Paris 2024
Di kualifikasi terakhir ISA World Surfing Games 2024, Rio Waida meniti jalan untuk kembali tampil di Olimpiade.
ARECIBO, JUMAT β Peselancar Indonesia, Rio Waida, menjadi harapan terakhir bagi tim surfing atau selancar ombak Indonesia untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024. Rio menjadi satu-satunya peselancar Indonesia yang tersisa di ajang kualifikasi International Surfing Association World Surfing Games 2024 atau Gim Selancar Dunia Asosiasi Selancar Internasional, 23 Februari-3 Maret.
Rio Waida akan bertanding di babak repechage 6 International Surfing Association (ISA) World Surfing Games 2024 di Arecibo, Puerto Rico, Jumat (1/3/2024) pukul 07.30 waktu setempat atau 19.30 WIB. Untuk bisa meraih tiket ke Olimpiade Paris 2024, Rio minimal harus bisa berada di posisi tiga besar repechage 12.