Zona Eropa dalam Radar Chelsea
Jalan Chelsea terbuka untuk menembus kompetisi Eropa. Untuk itu, ”Si Biru” butuh konsisten meraih hasil positif.
LONDON, SELASA — Peluang Chelsea untuk kembali berkiprah di kompetisi antarklub Eropa di musim depan terjaga. Meskipun masih kerap tampil inkonsisten, ”Si Biru” di bawah kendali Mauricio Pochettino mulai memangkas jarak dari tim-tim di atas mereka, terutama mendekati tim-tim yang menghuni zona Liga Konferensi Eropa dan Liga Europa.
Kemenangan penting, 3-1, atas Crystal Palace, Selasa (13/2/2024) dini hari WIB, di Stadion Selhurst Park, membawa Chelsea naik ke peringkat ke-10. Dengan koleksi 34 poin, Enzo Fernandez dan kawan-kawan berselisih dua poin dari Newcastle United yang berada di peringkat ketujuh. Posisi tujuh akan menggenggam tiket tampil ke Liga Konferensi Eropa.