Sejenak Pebulu Tangkis Tinggalkan Lapangan, Lalu Lari ke Hutan
Seperti manusia pada umumnya, pebulu tangkis juga butuh jeda dari rutinitas. Sejenak, lapangan berganti jadi hutan.
Setiap orang, termasuk atlet bulu tangkis, membutuhkan jeda dari rutinitas yang kerap membuat bosan. Jeda penting untuk membantu menyegarkan pikiran dan menumbuhkan lagi semangat yang pudar. Salah satu caranya bisa dengan sejenak meninggalkan lapangan dan rutinitas latihan, lalu berlibur di hutan.
Di tengah rintik hujan yang membasahi hutan pinus, di Lembang, Jawa Barat, Kamis (11/1/2024) siang, terpancar kegembiraan dari wajah Joy Imanuella Matriksa (16). Joy, bersama 84 pebulu tangkis belia PB Djarum lainnya, baru saja menyelesaikan satu dari total sembilan simulasi atau permainan mancakrida (outbound). Untuk pertama kalinya, Joy mencoba permainan bernama human jump, yakni melompat dan meraih samsak yang diikat pada sebuah tali di ketinggian tertentu.