PIALA DUNIA U-17 2023
Empat Tim Terbaik Fokus Benahi Kekurangan
Empat tim terbaik Piala Dunia U-17 2023 hanya memulihkan fisik dan mental pada sesi latihan, Minggu. Keamanan Kota Surakarta ditingkatkan agar laga penentu berjalan lancar.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2023%2F11%2F25%2F4b079e0d-fdb1-4c26-b14f-3af06d0706ba_jpg.jpg)
Penjaga gawang Mali, Bourama Kone, saat berusaha menyelamatkan bola dari serangan pemain Maroko, Saifdine Chlaghmo, pada laga Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Kota Surakarta, Sabtu (25/11/2023). Pada babak perempat final tersebut Mali meraih kemenangan 1-0 atas Maroko.
SURAKARTA, KOMPAS — Melaju ke semifinal Piala Dunia U-17 2023 belum memberi kepuasan kepada empat tim terbaik, yaitu Mali, Perancis, Argentina, dan Jerman. Mereka memanfaatkan masa jeda pertandingan menjelang duel, Selasa (28/11/2023), di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, untuk membenahi kekurangan demi tampil lebih baik pada partai puncak.
Dari empat tim itu, hanya Perancis pernah menjadi juara Piala Dunia U-17 yang tercipta pada edisi Trinidad-Tobago 2001. Adapun Mali dan Jerman masing-masing pernah menembus final dalam satu edisi. Mali menciptakan prestasi itu pada Chile 2015, sedangkan Jerman mencatatkan capaian terbaik pada edisi perdana di China 1985.
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 14 dengan judul "Empat Tim Terbaik Fokus Benahi Kekurangan".
Baca Epaper Kompas