logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊMeraba Potensi Besar PSMS...
Iklan

Meraba Potensi Besar PSMS Medan dalam Bisnis Sepak Bola

Sebagai salah satu klub legendaris di Indonesia, PSMS Medan memiliki potensi besar untuk menjual suvenir resmi sebagai sumber pemasukan. Namun, sejauh ini, potensi itu belum digarap dengan optimal.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
Β· 1 menit baca
Sejumlah pernak-pernik PSMS Medan yang dijual Hengki Ahmad di toko olahraga miliknya di kawasan Jalan Gedung Arca, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa (18/7/2023).
KOMPAS/ADRIAN FAJRIANSYAH

Sejumlah pernak-pernik PSMS Medan yang dijual Hengki Ahmad di toko olahraga miliknya di kawasan Jalan Gedung Arca, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa (18/7/2023).

Bendera hijau berlis putih dengan panjang sekitar 120 sentimeter dan lebar 80 cm terpampang di dinding salah satu sudut toko olahraga Kagaya Sport di Jalan Gedung Arca, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara. Bendera itu bertuliskan PSMS di bagian atas, logo perisai bergambar bunga tembakau berdaun enam dan tulisan 1950 Medan di bagian tengah, serta kata Medan di bagian bawahnya.

Hiasan syarat makna itu bersanding dengan foto skuad PSMS yang mencapai runner-up Divisi Utama Liga Indonesia musim 2007. ”Inilah dia suvenir PSMS yang pernah saya jual. Dulu, ini salah satu suvenir yang paling laku. Beruntung saya masih simpan satu. Ini saja banyak sekali yang mau beli tetapi tidak saya jual,” ujar Hengki Ahmad (52), pemilik Kagaya Sport saat ditemui, Selasa (18/7/2023).

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan