logo Kompas.id
OlahragaDuo Tangerang Memimpin...
Iklan

Duo Tangerang Memimpin Klasemen Liga 1

Memasuki pekan kelima, BRI Liga 1 dikuasai oleh dua tim Tangerang. Dewa United, yang berada di posisi pertama, bertekad melanjutkan rekor tandang positif.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 1 menit baca
Bek tengah Persita, Christian Rontini (tengah), merayakan golnya ke gawang Persikabo 1973 pada laga pekan keempat BRI Liga 1, Jumat (28/7/2023), di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Jawa Barat. Laga berakhir imbang, 2-2.
TIM MEDIA PERSITA

Bek tengah Persita, Christian Rontini (tengah), merayakan golnya ke gawang Persikabo 1973 pada laga pekan keempat BRI Liga 1, Jumat (28/7/2023), di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Jawa Barat. Laga berakhir imbang, 2-2.

JAKARTA, KOMPAS — Dua tim yang bermarkas di Tangerang memuncaki klasemen memasuki pekan kelima BRI Liga 1 2023-2024. Persita Tangerang membawa pulang satu poin pada laga tandang melawan Persikabo 1973, Jumat (28/7/2023), di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Jawa Barat. Itu membawa ”Pendekar Cisadane” memiliki koleksi poin setara dengan Dewa United.

Persita dan Dewa bermukim di Arena Indomilk, Tangerang, Banten. Jika Persita mengumpulkan 10 poin dari lima laga, Dewa telah mengemas jumlah poin itu sejak pekan keempat, akhir pekan lalu. Dewa pun berpeluang memperkokoh posisi puncak ketika bertandang ke markas Bali United, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (29/7/2023).

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan