FESTIVAL AKUATIK 2023
Perenang Belia Terus Unjuk Gigi
Empat rekor nasional kelompok umur bertumbangan pada hari ketiga Festival Akuatik Indonesia 2023 di Jakarta. Performa positif para perenang belia diharapkan bisa konsisten untuk membuka asa regenerasi.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2023%2F06%2F12%2F9a9a8ddb-635b-4ecb-b03b-4d6f5aba74b8_jpg.jpg)
Perenang putri 12 tahun DKI Jakarta, Adelia Chantika Aulia, berpose seusai memecahkan rekornas KU 3 (12-13 tahun) 50 meter gaya bebas dalam hari ketiga Festival Akuatik Indonesia 2023 di Stadion Akuatik Senayan, Jakarta, Senin (12/6/2023).
JAKARTA, KOMPAS — Selain perenang berusia 15 tahun Jawa Timur Moch Akbar Putra Akbar yang konsisten memecahkan rekor nasional kelompok umur grup 2 (usia 14-15 tahun) Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2023 di Stadion Akuatik Senayan, Jakarta, muncul nama lain, yaitu perenang putri 12 tahun DKI Jakarta Adelia Chantika Aulia yang memecahkan rekornas KU 3 (12-13 tahun). Performa positif dua atlet itu membuka asa regenerasi, setidaknya menyukseskan pembinaan jangka panjang yang dicanangkan pemerintah melalui program Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).
”Di sini, target saya ingin mempertajam catatan waktu pribadi saya di setiap nomor yang saya ikuti. Tetapi, saya tidak menyangka bisa memecahkan rekornas hari ini (KU 3 50 meter gaya bebas putri). Semoga saya bisa terus konsisten menjadi lebih baik agar bisa masuk pelatnas suatu hari nanti,” ujar Adelia di sela penyelenggaraan hari ketiga FAI atau Kejuaraan Nasional Akuatik, Senin (12/6/2023).
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 14 dengan judul "Perenang Belia Terus Unjuk Gigi".
Baca Epaper Kompas