logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊBali United Tundukkan Persis...
Iklan

Bali United Tundukkan Persis Solo di Stadion Maguwoharjo

Bali United memetik tiga kemenangan beruntun di Liga 1, terakhir atas Persis Solo di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (27/2/2023).

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
Β· 1 menit baca
Dokumentasi Bali United menampilkan ekspresi pemain United, Yabes Roni Malaifani, seusai mencetak gol ke gawang Persis Solo dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (27/2/2023).
ISTIMEWA/BALI UNITED

Dokumentasi Bali United menampilkan ekspresi pemain United, Yabes Roni Malaifani, seusai mencetak gol ke gawang Persis Solo dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (27/2/2023).

DENPASAR, KOMPAS – Bali United mengamankan tiga poin dari laga kontra Persis Solo di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (27/2/2023). Namun, tiga kemenangan beruntun, yang diraih Bali United dalam tiga pertandingan terakhir belum cukup bagi "Serdadu Tridatu" untuk mendekati posisi tiga besar dalam klasemen sementara BRI Liga 1 2022-2023.

Bali United masih tertahan di posisi keempat dalam klasemen sementara dengan perolehan 46 poin. Skuad asuhan pelatih Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues itu masih terpaut lima poin dari Persija Jakarta yang menempati posisi ketiga dengan 51 poin.

Editor:
YULVIANUS HARJONO
Bagikan