logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊIndonesia Ajukan Diri Jadi...
Iklan

Indonesia Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Olimpiade Khusus

Indonesia mengajukan penawaran sebagai tuan rumah Olimpiade Khusus pada 2031. Pengalaman hingga latar belakang Indonesia menjadi nilai tambah guna mengikuti penawaran tersebut.

Oleh
YOSEPHA DEBRINA RATIH PUSPARISA
Β· 1 menit baca
Atlet difabel intelektual, Naufal Dwi Kurnia saat berlatih bulu tangkis di Yogyakarta. Ia berlatih dalam program pemusatan latihan nasional (pelatnas) desentralisasi SOIna.
ARSIP SOINA

Atlet difabel intelektual, Naufal Dwi Kurnia saat berlatih bulu tangkis di Yogyakarta. Ia berlatih dalam program pemusatan latihan nasional (pelatnas) desentralisasi SOIna.

JAKARTA, KOMPAS – Kementerian Pemuda dan Olahraga serta pihak Olimpiade Khusus Indonesia (SOIna) berencana mengajukan penawaran sebagai tuan rumah Olimpiade Khusus pada 2031. Mereka sedang menanti keputusan Presiden Joko Widodo untuk melanjutkan penawaran yang berlangsung pada Juni 2023.

"Kami sudah kirim surat ke Presiden Joko Widodo untuk minta dukungan persetujuannya. Nanti yang (tanda tangan) nota kesepakatan (MoU) harus pemerintah," ujar staf pengembangan Olimpiade Khusus Asia Pasifik (SOAP) perwakilan Indonesia, Amran Effendi Siregar saat dihubungi dari Jakarta, Selasa (7/2/2023).

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan