Kesempatan Petenis Indonesia Meniti Karier Internasional
Turnamen Medco Power International Tennis Championships M15 berlangsung dua kali selama dua pekan di lapangan tenis Hotel Sultan Jakarta, 16-22 dan 23-29 Januari 2023. Ajang ini sekaligus pemanasan sebelum Piala Davis.
JAKARTA, KOMPAS β Indonesia kembali menjadi tuan rumah turnamen tenis dari International Tennis Federation atau ITF bertajuk Medco Power International Tennis Championships M15 2023. Turnamen tenis pria tersebut diikuti petenis dari berbagai negara yang berhadiah total 30.000 dolar AS atau Rp 457 juta. Turnamen ini berlangsung sebanyak dua kali selama dua pekan di lapangan tenis Hotel Sultan Jakarta, 16-22 dan 23-29 Januari 2023.
Ini menjadi kesempatan bagi petenis Indonesia meraih poin serta memperbaiki peringkat internasional, sehingga membuka jalan tampil di turnamen-turnamen ITF selanjutnya.