logo Kompas.id
OlahragaJanji ”Singa Atlas” Maroko dan...
Iklan

Janji ”Singa Atlas” Maroko dan ”Lidah Api” Kroasia Terus Menjadi Inspirasi

Walau tidak menjadi yang terbaik di Piala Dunia 2022, baik Maroko maupun Kroasia telah menjejakkan awal cerah untuk sepak bola negaranya. Mereka pun percaya bisa melangkah lebih jauh pada ajang dunia berikutnya.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
· 1 menit baca
Pemain Kroasia, Luka Modric, mencium medali seusai pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Dunia Qatar antara Kroasia dan Maroko di Stadion Khalifa, Doha, Sabtu (17/12/2022). Kroasia merebut tempat ketiga dengan mengalahkan Maroko, 2-1.
AP/HASSAN AMMAR

Pemain Kroasia, Luka Modric, mencium medali seusai pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Dunia Qatar antara Kroasia dan Maroko di Stadion Khalifa, Doha, Sabtu (17/12/2022). Kroasia merebut tempat ketiga dengan mengalahkan Maroko, 2-1.

Maroko dan Kroasia berlaga dalam perebutan tempat ketiga Piala Dunia Qatar 2020, Sabtu (17/12/2022). Semuanya tidak segemerlap partai final. Namun, jejak mereka tetap menjadi inspirasi dunia.

Kiprah gahar Maroko dalam Piala Dunia Qatar 2022 seperti julukannya, ”Singa Atlas”. Meski hanya menjadi terbaik keempat, Maroko membuka jalan bagi semua tim tidak diunggulkan, khususnya Afrika, untuk berani bermimpi.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan