logo Kompas.id
OlahragaBali United Hadapi PSS Sleman ...
Iklan

Bali United Hadapi PSS Sleman Tanpa Teco

Bali United menargetkan kemenangan dalam laga melawan PSS Sleman di Stadion Manahan, Kota Surakarta, Senin (19/12/2022). Bali United tanpa dampingan pelatih Teco saat berhadapan dengan tim berjulukan ”Laskar Sembada”.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 1 menit baca
Dokumentasi Bali United menampilkan pemain Bali United, Yabes Roni Malaifani (kiri), bersama Lerby Eliandry Pong Babu (kanan) melakukan tos setelah Bali United mencetak gol ke gawang Borneo FC di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Kamis (15/12/2022). Bali United ditaklukkan Borneo FC dengan skor 1-3 dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 pekan ke-15 itu.
ISTIMEWA/BALI UNITED

Dokumentasi Bali United menampilkan pemain Bali United, Yabes Roni Malaifani (kiri), bersama Lerby Eliandry Pong Babu (kanan) melakukan tos setelah Bali United mencetak gol ke gawang Borneo FC di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Kamis (15/12/2022). Bali United ditaklukkan Borneo FC dengan skor 1-3 dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 pekan ke-15 itu.

DENPASAR, KOMPAS — Bali United bakal menghadapi PSS Sleman dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 pekan ke-16 di Stadion Manahan, Kota Surakarta, Jawa Tengah, Senin (19/12/2022) malam. Menghadapi PSS Sleman, yang berjulukan ”Laskar Sembada”, Bali United tidak didampingi pelatih Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues saat tim itu berlaga.

Alasannya, pelatih Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues alias Teco terkena larangan berada di area lapangan akibat akumulasi kartu kuning, yang diterimanya.

Editor:
AGNES BENEDIKTA SWETTA BR PANDIA
Bagikan