Giroud dan Mbappe Ciptakan Sejarah Sepak Bola Perancis
Kemenangan 3-1 (1-0) atas Polandia di 16 besar Piala Dunia Qatar di Stadion Al Thumama, Doha, Minggu (4/12/2022), memperlihatkan ancaman serius dari Perancis untuk mempertahankan gelar juara Piala Dunia Rusia 2018.
DOHA, MINGGU β Kombinasi maut penyerang lintas generasi Kylian Mbappe dan Olivier Giroud bukan sekadar memborong gol-gol kemenangan Perancis 3-1 (1-0) atas Polandia di perdelapan final Piala Dunia Qatar di Stadion Al-Thumama, Doha, Minggu (5/12/2022), melainkan mencetak sejarah.
Perancis masih berada dalam jalur tepat untuk mempertahankan gelar juara Piala Dunia Rusia 2018. Kemenangan itu membawa Perancis akan menghadapi Inggris yang mengungguli Senegal 3-0, di perempat final. Jika menjadi juara di Qatar 2022, "Les Bleus" atau Si Biru, julukan Perancis akan menjadi tim ketiga yang menguasai dua Piala Dunia beruntun. Sebelumnya diciptakan oleh Italia pada 1934 dan 1938 lalu Brasil pada 1958 dan 1962.