Iklan
Masalah Pengalaman di Jantung Permainan Timnas Perancis
Lini tengah Perancis di Qatar terasa bagai bumi dan langit jika dibandingkan dengan ketika mereka juara dunia empat tahun lalu.
Xabi Alonso, mantan gelandang peraih juara dunia, pernah berkata, lini tengah adalah jantung permainan. Tim yang bisa mengontrol area itu, lebih berpeluang menang. Ucapan itu akan relevan untuk setiap tim di Piala Dunia Qatar 2022, termasuk juara bertahan Perancis yang datang dengan barisan gelandang debutan.
Pelatih Perancis Didier Deschamps telah mengumumkan 25 nama pemain, meskipun bisa memilih 26 nama, yang akan dibawa ke Piala Dunia Qatar 2022. "Les Bleus" tampak solid di lini depan dan belakang dengan kombinasi pemain muda dan veteran.