Amukan Si Keledai Kecil, Napoli
Napoli memulai langkah dengan sempurna di awal Serie A Liga Italia musim ini. Mereka mengamuk dengan kemenangan telak atas dua lawan pada dua pekan awal yang mengantarkan mereka bertengger di puncak klasemen sementara.
NAPOLI, SENIN β Sebagaimana musim lalu, Napoli kembali memulai langkah dengan sempurna di awal Serie A Liga Italia musim ini. Namun, kali ini, Napoli melangkah lebih pasti. Klub berjuluk I Ciucciarelli alias Si Keledai Kecil itu mengamuk dengan kemenangan telak atas dua lawan pada dua pekan awal yang mengantarkan mereka bertengger di puncak klasemen sementara.
Setelah menang meyakinkan 5-2 atas tuan rumah Hellas Verona pada pekan pertama Serie A di Stadion Marcantonio Bentegodi, Verona, Senin (15/8/2022), Napoli melanjutkan tren positifnya dengan melibas tim tamu AC Monza 4-0 pada pekan kedua di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli, Minggu (21/8). Gol kemenangan klub berjuluk Gli Azzurri atau Si Biru itu dilesatkan penyerang Khvicha Kvaratskhelia di menit ke-35 dan ke-62, penyerang Victor Osimhen di menit ke-45+2, serta bek Kim Min-jae di menit ke-90+3.