Iklan
Pengaruh Bubka pada Sejarah Atletik Filipina di Kejuaraan Dunia
Ernest John Obiena membuat sejarah bagi atletik Filipina sekaligus Asia Tenggara. Dia menjadi atlet pertama dari Asia Tenggara yang meraih medali dari Kejuaraan Dunia Atletik.
Peloncat galah Filipina, Ernest John Obiena, menjadi atlet pertama Asia Tenggara yang meraih medali pada Kejuaraan Dunia Atletik. Perunggu dari nomor loncat galah putra yang dilengkapi rekor Asia itu didapat Obiena berkat pengaruh salah satu legenda atletik, Sergey Bubka.
Prestasi itu diraih Obiena saat bersaing dengan 11 atlet lainnya dalam final loncat galah putra di Hayward Field di Eugene, Oregon, Amerika Serikat, Minggu (24/7/2022) malam atau Senin pagi WIB. Nomor itu menjadi nomor terakhir dalam kejuaraan yang berlangsung sejak 15 Juli.