logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊKejuaraan Nasional Pertama...
Iklan

Kejuaraan Nasional Pertama Lari Trail Digelar di Sulteng untuk Pembinaan Atlet

Pertama kalinya kejuaraan nasional lari lintas gunung atau lari trail diselenggarakan di Sulteng, Olahraga ini diharapkan makin populer dengan dikemas bersama agenda wisata.

Oleh
VIDELIS JEMALI
Β· 1 menit baca
Salah satu kontingen kejuaraan nasional lari trail memasuki arena acara pembukaan lomba di Sigi, Sulteng, Jumat (15/7/2022). Kejuaraan nasional yang pertama kali diselenggarakan itu diikuti 15 kontingen dengan jumlah 105 atlet.
KOMPAS/VIDELIS JEMALI

Salah satu kontingen kejuaraan nasional lari trail memasuki arena acara pembukaan lomba di Sigi, Sulteng, Jumat (15/7/2022). Kejuaraan nasional yang pertama kali diselenggarakan itu diikuti 15 kontingen dengan jumlah 105 atlet.

PALU, KOMPAS β€” Untuk pertama kalinya, Asosiasi Lari Trail Indonesia menggelar kejuaraan nasional lari lintas gunung (trail running). Kejuaraan diselenggarakan di Kota Palu dan Kabupaten Sigi, Sulteng, dengan melintasi pegunungan di sisi barat kedua daerah tersebut. Lomba tersebut bertujuan untuk membina atlet lari di setiap daerah.

Kejuaraan nasional tersebut diadakan pada Sabtu-Minggu (16-17/7/2022) dengan melintasi wilayah Palu dan Kabupaten Sigi. Lintasan lari di lereng Pegunungan Gawalise di sisi barat Kota Palu dan Kabupaten Sigi. Lintasan tersebut memiliki pemandangan yang cukup lengkap, mulai dari hutan, gunung, kota (Kota Palu dan Sigi), sungai, dan laut (Teluk Palu).

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan