logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊKonsistensi Masih Menjadi...
Iklan

Konsistensi Masih Menjadi Catatan

Konsistensi penampilan menjadi hal yang harus diperhatikan pebulu tangkis nasional. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas, yang menjadi finalis Malaysia Masters pekan lalu, tersisih pada babak kedua di Singapura Terbuka.

Oleh
JOHANES WASKITA UTAMA
Β· 1 menit baca
Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus mengakui keunggulan pasangan Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, 21-10, 18-21, 10-21, pada laga babak kedua Singapura Terbuka di Stadion Indoor Singapura, Kamis (14/7/2022). Pekan lalu, mereka menjadi finalis pada turnamen Malaysia Masters.
HUMAS PP PBSI

Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus mengakui keunggulan pasangan Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, 21-10, 18-21, 10-21, pada laga babak kedua Singapura Terbuka di Stadion Indoor Singapura, Kamis (14/7/2022). Pekan lalu, mereka menjadi finalis pada turnamen Malaysia Masters.

Konsistensi kembali menjadi catatan yang harus diperbaiki dalam penampilan pebulu tangkis nasional, terutama saat mengikuti turnamen yang berlangsung berurutan. Kali ini, penampilan yang belum konsisten diperlihatkan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Setelah menembus final Malaysia Masters, akhir pekan lalu, yang menjadi final pertama mereka dalam rangkaian BWF World Tour tahun ini, Rinov/Pitha tersingkir pada babak kedua Singapura Terbuka, Kamis (14/7/2022). Pada laga yang berlangsung di Stadion Indoor Singapura, ganda campuran nomor satu pelatnas Cipayung itu dikalahkan pasangan Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, 21-10, 18-21, 10-21.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan