logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊKiromal Katibin Kembali Gagal ...
Iklan

Kiromal Katibin Kembali Gagal Raih Medali Seusai Pecahkan Rekor

Pemanjat tebing Indonesia Kiromal Katibin harus menjaga konsistensi. Sebab, untuk kelima kali, dia sukses memecahkan rekor dunia nomor speed di babak kualifikasi seri Piala Dunia, tetapi antiklimaks di babak final.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
Β· 1 menit baca
Atlet panjat tebing Indonesia Kiromal Katibin (kiri) ditemui Ketua Umum Pengurus Besar Federasi Panjat Tebing Indonesia (PB FPTI) Yenny Wahid seusai memecahkan rekor dunia panjat tebing atas namanya sendiri, dari 5,04 detik menjadi 5,009 detik, dalam kualifikasi kedua seri kedelapan Piala Dunia 2022 di Chamonix, Perancis, Jumat (8/7/2022) waktu setempat atau Sabtu (9/7/2022) WIB.
DOKUMENTASI FPTI

Atlet panjat tebing Indonesia Kiromal Katibin (kiri) ditemui Ketua Umum Pengurus Besar Federasi Panjat Tebing Indonesia (PB FPTI) Yenny Wahid seusai memecahkan rekor dunia panjat tebing atas namanya sendiri, dari 5,04 detik menjadi 5,009 detik, dalam kualifikasi kedua seri kedelapan Piala Dunia 2022 di Chamonix, Perancis, Jumat (8/7/2022) waktu setempat atau Sabtu (9/7/2022) WIB.

CHAMONIX, MINGGU β€” Pemanjat tebing Indonesia Kiromal Katibin harus menjaga konsistensinya. Sebab, untuk kelima kalinya, manusia laba-laba berusia 21 tahun itu sukses memecahkan rekor dunia nomor speed dalam babak kualifikasi seri Piala Dunia, tetapi tampil antiklimaks di babak final.

Terbaru, Kiromal mempertajam rekor dunia atas namanya sendiri dari 5,04 detik dalam kualifikasi kedua seri ketujuh Piala Dunia 2022 di Villars, Swiss, 30 Juni 2022, menjadi 5,009 detik dalam kualifikasi kedua seri kedelapan Piala Dunia 2022 di Chamonix, Perancis, Jumat (8/7/2022). Namun, ia malah gagal meraih medali dalam final seri kedelapan, Sabtu (9/7/2022). Pada babak penentuan seri itu, atlet kelahiran 21 Agustus 2000 itu harus puas di urutan kesembilan dengan waktu 5,89 detik.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan