logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊOase Penantian Panjang Wales
Iklan

Oase Penantian Panjang Wales

Wales kembali tampil di Piala Dunia setelah absen selama 64 tahun. Gol bunuh diri Andriy Yarmolenko memupus impian Ukraina untuk menggenggam tiket Piala Dunia terakhir zona Eropa.

Oleh
I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA
Β· 1 menit baca
Pemain timnas Wales, Gareth Bale (kiri), bersama rekan-rekannya merayakan kemenangan 1-0 atas Ukraina pada laga final <i>playoff </i>Kualifikasi Piala Dunia di Stadion Cardiff City, Cardiff, Wales, Senin (6/6/2022) dini hari WIB. Dengan kemenangan itu, Wales lolos ke Piala Dunia Qatar 2022.
AFP/GEOFF CADDICK

Pemain timnas Wales, Gareth Bale (kiri), bersama rekan-rekannya merayakan kemenangan 1-0 atas Ukraina pada laga final playoff Kualifikasi Piala Dunia di Stadion Cardiff City, Cardiff, Wales, Senin (6/6/2022) dini hari WIB. Dengan kemenangan itu, Wales lolos ke Piala Dunia Qatar 2022.

CARDIFF, SENIN – Wales mengakhiri penantian panjang untuk lolos ke putaran final Piala Dunia seusai menundukkan Ukraina 1-0 di babak play offPath A. Skuad ”Si Naga” terakhir kali bermain pada Piala Dunia Swedia 1958 atau 64 tahun lalu. Keberhasilan melaju ke putaran final ini menjadikan Wales sebagai negara terlama yang absen di Piala Dunia

Bermain di Stadion Cardiff City, Minggu (5/6/2022) malam WIB, Wales memastikan kemenangan berkat gol bunuh diri Andriy Yarmolenko pada menit ke-34. Gol berawal dari eksekusi tendangan bebas kapten Wales, Gareth Bale, yang coba dihalau Yarmolenko dengan kepalanya.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan