logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊHari Kelabu Ferrari di...
Iklan

Hari Kelabu Ferrari di Barcelona

Ferrari mengalami hari yang buruk di Barcelona akibat kerusakan mobil Charles Leclerc saat memimpin balapan F1 seri Spanyol. Pebalap asal Monako itu juga kehilangan posisi puncak klasemen yang direbut Max Verstappen.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
Β· 1 menit baca
Pebalap Ferrari, Charles Leclerc, berusaha membuka helm setelah mobilnya kehilangan tenaga di lap ke-28 dan tak dapat melanjutkan balapan pada Grand Prix Formula 1 Spanyol di Circuit de Catalunya, Montmello, luar kota Barcelona, Minggu (22/5/2022).
AFP/MANU FERNANDEZ

Pebalap Ferrari, Charles Leclerc, berusaha membuka helm setelah mobilnya kehilangan tenaga di lap ke-28 dan tak dapat melanjutkan balapan pada Grand Prix Formula 1 Spanyol di Circuit de Catalunya, Montmello, luar kota Barcelona, Minggu (22/5/2022).

BARCELONA, MINGGU β€” Ferrari gagal meraih kemenangan dalam balapan Formula 1 seri Spanyol, Minggu (22/5/2022), menyusul kerusakan mobil Charles Leclerc yang sedang memimpin balapan. Leclerc pun kehilangan posisi pemimpin klasemen yang direbut oleh pebalap Red Bull Max Verstappen, pemenang balapan di Barcelona. Balapan seri keenam ini juga menegaskan kebangkitan Mercedes yang terus mendekat ke potensi terbaiknya.

Ferrari mengawali balapan dengan sangat meyakinkan setelah Leclerc memenangi sprint dengan Verstappen dan memimpin balapan sejak start. Dia terus memperlebar selisih waktu dengan Verstappen dan semakin jauh setelah mobil pebalap asal Belanda itu melintir di tikungan 4 dan turun ke posisi keempat.

Editor:
JOHANES WASKITA UTAMA
Bagikan