logo Kompas.id
OlahragaBundesliga Jerman Selangkah...
Iklan

KOMPETISI ANTARKLUB

Bundesliga Jerman Selangkah Lagi Kuasai Liga Europa

Final sesama Jerman antara Eintracht Frankfurt kontra RB Leipzig bisa tercipta di Liga Europa musim ini. Kedua tim berpeluang mengulang capaian 32 musim silam sekaligus menutup paceklik trofi tim Jerman selama 25 musim.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 1 menit baca
Para pemain Eintracht Frankfurt dan para pendukung klub itu merayakan kemenangan atas West Ham United pada laga pertama semifinal Liga Europa di Stadion London, Inggris, Jumat (29/4/2022) dini hari WIB. Frankfurt menang, 2-1.
AP/KIRSTY WIGGLESWORTH

Para pemain Eintracht Frankfurt dan para pendukung klub itu merayakan kemenangan atas West Ham United pada laga pertama semifinal Liga Europa di Stadion London, Inggris, Jumat (29/4/2022) dini hari WIB. Frankfurt menang, 2-1.

LONDON, JUMAT – Dua klub Bundesliga, Eintracht Frankfurt dan RB Leipzig, selangkah lagi akan menciptakan final sesama tim Jerman di ajang Liga Europa musim 2021-2022. Apabila capaian itu terjadi, kedua tim akan mengulang edisi 1979-1980, yaitu ketika partai puncak mempertemukan tim asal Jerman Barat untuk meraih trofi kompetisi kasta kedua di “Benua Biru” itu.

Pada 32 tahun lalu, Frankfurt juga menjadi salah satu dari dua tim Jerman itu yang berduel di laga final. Mereka menumbangkan Borussia Moenchengladbach dalam pertandingan dua leg berkat keunggulan selisih gol tandang dengan hasil agregat 3-3. Gelar itu adalah satu-satunya trofi mayor kompetisi Eropa yang telah diraih Frankfurt hingga saat ini.

Editor:
YULVIANUS HARJONO
Bagikan
Terjadi galat saat memproses permintaan.
Artikel Terkait
Belum ada artikel
Iklan