logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊMagis Ronaldo Mengusik...
Iklan

Magis Ronaldo Mengusik Atletico

Atletico Madrid akan kedatangan musuh terbesar dalam sejarah klub, Cristiano Ronaldo, ketika menghadapi Manchester United, Kamis WIB. Untuk meredam Ronaldo, Atletico wajib membenahi performa buruk lini belakang.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
Β· 1 menit baca
Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo memberi isyarat dalam pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Brighton di Old Trafford di Manchester, Inggris, Rabu (16/2/2022) dini hari WIB. Ronaldo membukukan gol di menit ke-51. Gol tersebut menjadi gol perdananya di tahun 2022. Sebelum itu, mantan bintang Real Madrid ini gagal mencetak gol di enam penampilan terakhirnya dan itu merupakan catatan terburuk semenjak 2009.
AFP/ Paul Ellis

Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo memberi isyarat dalam pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Brighton di Old Trafford di Manchester, Inggris, Rabu (16/2/2022) dini hari WIB. Ronaldo membukukan gol di menit ke-51. Gol tersebut menjadi gol perdananya di tahun 2022. Sebelum itu, mantan bintang Real Madrid ini gagal mencetak gol di enam penampilan terakhirnya dan itu merupakan catatan terburuk semenjak 2009.

MADRID, SELASA – Cristiano Ronaldo, penyerang Manchester United, adalah sosok yang paling ditakuti oleh Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone. Dalam setiap berjumpa tim yang dihuni pemain berjuluk β€œCR7” itu di fase gugur Liga Champions, Atletico selalu menelan pil pahit. Itu mengusik Los Rojiblancos jelang menyambut MU di laga pertama babak 16 besar, Kamis (24/2/2022) pukul 03.00 WIB, di Stadion Wanda Metropolitano.

Sejak Liga Champions edisi 2013-2014, Atletico telah lima edisi menjalani laga menghadapi tim Ronaldo. Empat musim menghadapi Real Madrid yang terdiri dari dua laga final pada 2013-2014 dan 2015-2016. Lalu, sekali di babak perempat final edisi 2014-2015 dan satu kali bersua di fase semifinal 2016-2017.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan