logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊKemenangan Skuad India pada...
Iklan

Kemenangan Skuad India pada Babak Kedua

Para pemain India unjuk gigi pada babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021, dipimpin oleh Pusarla V Sindhu. Juara dunia 2019 ini bersiap mempertahankan gelarnya dengan lolos ke babak ketiga.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/f4uYuc9RsSDLZtL6LOqEUbd6bJU=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F12%2Fpv01_1639498068.jpg
AP PHOTO/MANU FERNANDEZ

Juara bertahan asal India, Pusarla Venkata Sindhu, fokus menatap kok saat melawan pemain Slowakia, Martina Repiska, pada laga babak kedua tunggal putri Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021 di Huelva, Spanyol, Selasa (14/12/2021). Sindhu mengalahkan Repiska dan lolos ke babak ketiga.

HUELVA, SELASA β€” Skuad India yang tampil pada hari ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis di Huelva, Spanyol, unjuk gigi. Dipimpin juara bertahan tunggal putri, Pusarla V Sindhu, empat dari lima wakil yang tampil pada Selasa (14/12/2021) meraih kemenangan.

Sindhu, yang ditempatkan sebagai unggulan keenam, menjadi satu-satunya wakil tunggal putri dari India. Sindhu pun menjadi favorit juara dari negaranya, seperti ketika dia menjadi pebulu tangkis India pertama yang menjadi juara dunia.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan