Borobudur Marathon Powered by Bank Jateng yang menjadi salah satu ajang lomba lari maraton utama di Indonesia akan kembali digelar. Karena situasi pandemi Covid-19 masih mendera, ajang lari bergengsi ini pun diadakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Ada dua ajang maraton yang digelar secara langsung, yakni kategori elite yang diikuti pelari profesional hasil seleksi dan kategori umum untuk masyarakat. Semua kategori tetap dibatasi jumlah pelarinya.
Kategori elite maraton penuh akan digelar di Taman Lumbini di Kompleks Taman Wisata Candi Borobudur, Sabtu (27/11/2021). Sementara kategori umum setengah maraton digelar di lokasi yang sama pada Minggu (28/11/2021). Untuk kategori elite, terpilih 42 pelari profesional terbaik di Tanah Air yang diseleksi berdasarkan rekomendasi Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI). Ada 26 pelari putra dan 16 pelari putri yang akan bersaing menjadi yang terbaik.