logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊMenjelang Laga, Bali United...
Iklan

Menjelang Laga, Bali United dan PSIS Semarang Jaga Optimisme

Bali United akan berhadapan dengan PSIS Semarang dalam laga ke-10 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (31/10/2021). Kedua tim sama-sama menjaga optimisme.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/a69siX-F6lK-1lifd1Mg0_jNb5Q=/1024x573/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F10%2F20211030coki-liga-1-bali-united-psis-semarang_1635590031.jpg
ISTIMEWA/BALI UNITED

Bali United menaklukkan PSS Sleman dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Gelora Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu (27/10/2021) malam. Dokumentasi Bali United menampilkan beberapa pemain Bali United berkumpul untuk merayakan keberhasilan timnya menghasilkan gol yang dicetak Melvin Platje dalam laga tersebut.

DENPASAR, KOMPAS β€” Bali United maupun PSIS Semarang sedang bersiap-siap untuk menghadapi laga ke-10 BRI Liga 1 2021/2022. Kedua tim sama-sama optimistis menghadapi pertandingan yang akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (31/10/2021).

Dalam jumpa pers yang diikuti secara di dalam jaringan (daring), Sabtu (30/10/2021), Pelatih Bali United Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues, yang akrab disapa Teco, menyatakan sudah menyiapkan pemain Bali United dengan berlatih taktik dan teknik. Meskipun masa jeda untuk pemulihan kondisi pemain hanya tiga hari setelah pertandingan Bali United menghadapi PSS Sleman, Rabu (27/10), Teco menyatakan optimistis pemain Bali United siap menghadapi PSIS Semarang.

Editor:
agnespandia
Bagikan