Iklan
Sunyi Prestasi dari Arena Akuatik
Perenang top nasional masih belum mampu menunjukkan tajinya di PON Papua 2021. Mereka dibayangi oleh persiapan minim saat pandemi.
JAYAPURA, KOMPAS - Hiruk-pikuk ratusan penonton di Arena Akuatik Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, bertolak belakang dengan kondisi pertarungan dalam kolam. Kehebatan para perenang top di PON Papua 2021 masih belum terdengar hingga setengah jalan kompetisi. Aksi mereka di bawah standar akibat persiapan yang terganggu pandemi Covid-19.
I Gede Siman Sudartawa (27), perenang nasional, masih belum tergantikan sebagai βrajaβ nomor gaya punggung 100 meter. Perenang wakil DKI Jakarta ini meraih emas PON lewat catatan waktu 56,18 detik, pada Senin (11/10/2021).