logo Kompas.id
โ€บ
Olahragaโ€บDendam West Ham Terbalaskan di...
Iklan

Dendam West Ham Terbalaskan di Old Trafford

West Ham United berhasil menyabet tiket ke babak keempat Piala Liga Inggris seusai menumbangkan Manchester United di Stadion Old Trafford. Gol tunggal Manuel Lanzini cukup untuk menyingkirkan MU.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/AWPPzHTRN44iUmcjGneWX0mW0iI=/1024x706/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F09%2FBritain-Soccer-English-League-Cup_99163426_1632361381.jpg
AP PHOTO/DAVE THOMPSON

Gelandang serang West Ham, Manuel Lanzini, dan gelandang serang Arthur Masuaku merayakan gol yang dicetak Lanzini dalam pertandingan Piala Liga Inggris antara Manchester United melawan West Ham di Stadion Old Trafford, Manchester, Kamis (23/9/2021) dini hari WIB.

MANCHESTER, KAMIS โ€” Tanpa menyertakan Cristiano Ronaldo di dalam skuad, Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer harus menyaksikan anak asuhannya tersingkir di babak ketiga Piala Liga Inggris seusai ditumbangkan West Ham United 0-1 di Stadion Old Trafford, Kamis (23/9/2021) dini hari WIB. Kemenangan itu bermakna balas dendam yang indah bagi โ€The Hammersโ€ yang takluk dari MU di Liga Inggris, Minggu (19/9/2021).

Untuk menjalani laga kedua kontra West Ham dalam rentang waktu tiga hari, Solskjaer merombak susunan 11 pemain inti MU. Solskjaer bertumpu pada Anthony Martial sebagai penyerang tengah yang ditopang Jesse Lingard, Juan Mata, dan Jadon Sancho sebagai gelandang serang.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan